Sabun cuci piring memang tidaklah boleh asal-asalan dalam memilihnya, karena sabun cuci tepat yang tepatnya bisa dengan mudah menghilangkan bau dan kotoran berminyak. Setiap hari kamu tidak bisa menghindari tugas mencuci piring. Setiap kali memasak atau minum, selalu saja ada peralatan yang harus segera dibereskan. Namun sudahkah kamu memilih sabun cuci piring yang tepat? Sabun ini sangatlah penting dalam menjaga higienitas peralatan masak dan piring-piring kamu. Tanpanya, kamu dan keluarga berpotensi terkena penyakit dari bakteri yang bersarang.
Pastikan bahwa sabun untuk cuci piring yang kamu pilih adalah yang terbaik yang bisa kamu dapatkan, supaya kebersihan rumah dan kesehatan keluarga terjaga. Jika berniat untuk bikin sendiri perhatikan bahwa kamu tahu cara membuat sabun cuci piring serta lakukanlah tips berikut saat proses memilih bahan-bahannya:
- Bisa membersihkan dengan efektif
Namanya saja sabun cuci, carilah yang benar-benar efektif dalam membersihkan berbagai macam kotoran membandel, dan mempunyai aroma yang bisa menutupi bau sisa makanan.
Carilah sabun cuci yang bahannya terjamin aman, baik buatan ataupun alami, sehingga tidak merusak perabotan atau membahayakan kesehatan. Periksalah lebih dahulu.
Carilah yang bahannya juga tidak terlalu keras, sehingga tangan kamu tetap lembut dan terawat.
- Tidak menimbulkan iritasi
Pastikan juga bahwa sabun yang dipakai tidak membuat tangan kamu ataupun siap saja yang mencuci terkena iritasi.
Meski sudah dicuci bersih sekalipun, terkadang bau makanan masih saja menempel di piring dan peralatan masak, terutama makanan yang baunya tajam. Untuk mengatasi hal tersebut, kamu bisa melakukan cara ini:
- Merendamnya di dalam larutan sabun yang beraroma lemon, karena jeruk nipis atau lemon sangat ampuh dalam menghilangkan bau tak sedap.
- Langsung teteskan air lemon asli ke piring yang bau, biarkan kering, lalu bilas.
- Setelah mencuci, campurkan air dengan baking soda, lalu oleskan ke seluruh permukaan peralatan makan yang bau, biarkan semalam, lalu bilas.
Sabun cuci piring yang tepat akan membuat pekerjaan dapur kamu jauh lebih ringan dan cepat selesai. Peralatan makan bersih, dan tangan pun tetap halus. Jangan lupa untuk segera saja mencuci begitu kamu selesai menggunakan peralatan makan. Hal ini karena semakin lama kotoran dan sisa makanan dibiarkan, akan semakin sulit pula untuk dibersihkan lantaran noda terlanjur kering dan menempel.
Artikel Terkait
tips