Rahasia cara membuat keluarga harmonis dan bahagia bisa kamu dapatkan dari sekadar menikmati secangkir
daun teh yang diseduh, dimana bisa mengajak pada seluruh keluarga untuk selalu berkumpul. Kegiatan berkumpul tersebut tentu saja harus dilakukan setiap hari dengan cara melakukan suatu kegiatan seperti minum teh bersama untuk menjalin komunikasi yang baik. Mengingat ada beberapa permasalahan juga yang sering timbul dalam suatu keluarga yang diakibatkan karena kurang terjadinya komunikasi antar anggota keluarga.
Hal itu juga yang membuktikan jika komunikasi antar anggota keluarga sangatlah penting. Mulai dari komunikasi yang pertama yaitu komunikasi antara suami dan istri yang bisa diibaratkan sebagai tumpuan dalam suatu keluarga. Mungkin kamu juga sudah bisa membayangkan jika tidak terjadi komunikasi antar keduanya tentu saja akan banyak terjadi keributan dalam keluarga tersebut. Berbeda dengan jika kamu selalu meluangkan waktu untuk berkomunikasi maka keduanya juga akan saling percaya.
Komunikasi yang tidak kalah penting lainnya adalah komunikasi antara orang tua dan anak. Apalagi jika anak tersebut sedang dalam masa pertumbuhan dimana dia belum banyak mengetahui hal yang baik dan tidak baik dilakukan olehnya. Melalui kegiatan berkumpul bersama, orang tua akan bisa sedikit mengajarkan pada mereka mengenai banyak hal dalam kehidupan. Agar suasana berkumpul semakin harmonis namun santai kamu bisa sambil melakukan kegiatan minum teh bersama.
Mari kita ciptakan lebih banyak kegiatan berkumpul bersama keluarga setiap hari. Tidak usah lama, cukup mengajak berkumpul walau hanya 15 menit saja dalam sehari yang diperuntukan bagi keluarga yang masing-masing anggotanya memiliki jadwal aktifitas yang padat dan itu adalah cara menyelesaikan masalah dalam keluarga paling efektif. Dengan terjalin komunikasi yang baik tentu saja rahasia keluarga harmonis dan bahagia bisa terwujud dalam keluarga tersebut.
adadeh
Selasa, 10 September 2019
Artikel Terkait
parenting