Kamu yang baru saja membeli rumah dijual di bandung tentunya ingin mendesain rumah dengan sebaik-baiknya. Hal ini tentu berhubungan dengan bagian eksterior dan juga interior. Beragam konsep coa dipilih untuk menciptakan rumah yang menarik, dan tentunya juga nyaman untuk ditinggali.
Salah satu konsep rumah yang kerap dipilih adalah rumah minimalis. Banyak model rumah minimalis yang memiliki denah yang dapat memenuhi kebutuhan rumah bagi keluarga baru. Hanya saja, rumah minimalis kerap dinilai terlalu sederhana.
Pilihan konsep lainnya yang sedang naik daun adalah konsep rumah natural atau yang dekat dengan alam. Selain dengan menanam banyak tanaman dan juga pohon, sisi natural alam sendiri dapat dihadirkan di dalam rumah dengan menggunakan elemen kayu sebagai elemen utamanya.
Hanya saja, hal tersebut dinilai kurang ekonomis sehingga banyak orang yang memilih konsep lain. Tidak hanya itu, kayu dinilai membutuhkan perawatan yang lebih juga mudah rusak. Padahal, menonjolkan konsep kayu di rumah dapat menjadikan rumah tampak lebih elegan.
Berikut adalah beberapa material serupa kayu yang dapat memunculkan kesan yang sama dengan elemen kayu, namun lebih bersahabat dalam harga dan juga mudah dirawat.
HPL
HPL atau singkatan dari High Presure Laminate merupakan material yang berbentuk lapisan yang dapat digunakan untuk melapisi furniture atau mebel. HPL sendiri memiliki warna dan juga tekstur yang hampir sama dengan kayu. Cara mengaplikasikan HPL sendiri dapat menggunakan cara memberikan lem khusus. Dibandingkan dengan kayu, material ini lebih tahan air. Hanya saja tetap perlu dihindari terkena air dalam waktu yang lama, agar lem tidak mudah rusak.
Vinyl
Anti-kuman, dan juga anti-gores, adalah keunggulan dari vinyl. Material pengganti kayu ini juga diklaim memiliki daya tahan yang tinggi terhadap benturan, sehingga tidak mudah retak. Bahkan material ini dapat menjadi peredam suara dan dapat tahan di udara panas.
Kayu Komposit
Bahan ini merupakan ahan kayu tiruan. Material ini terdiri dari campuran antara tepung kayu, plastik, dan juga zat lainnya. Tepung kayu sendiri didapatkan dari menghancurkan kayu asli dan mencampurnya dengan bahan lain sebelum akhirnya dicetak dalam bentuk lembaran atau juga bentuk batangan. Diklaim tahan rayap dan air, material ini cocok untuk plafon, lantai, juga pagar.
Artikel Terkait
properti